Samsung Galaxy Tab Q SM-T2558, HP Berlayar Jumbo 7 Inci

Spesifikasi Samsung Galaxy Tab Q – Samsung baru saja meluncurkan sebuah ponsel berukuran jumbo atau yang saat ini mulai di kenal dengan Phonblet, dimana sebuah tablet yang bermuka smartphone. Perangkat tersebut adalah Samsung Galaxy Tab Q. Smartphone bernomor model SM-T2558 ini memiliki layar berukuran 7 inci, saat ini masih hanya tersedia di China saja namun dipastikan akan dirilis secara global.

Seperti yang dilansir dari Phone Arena (27/07/14)Samsung Galaxy Tab Q ini sebenarnya adalah Samsung Galaxy W yang sebelumnya sudah diluncurkan di negara Korea Selatan. Tampilan dari smartphone ini pun tampak mirip dengan jajaran Asus Fonepad, lantas seperti apa spesifikasinya?

Samsung Galaxy Tab Q, HP Berlayar Jumbo 7 Inci

Galaxy Tab Q ini hadir dengan layar jumbo 7 inci yang mengusung resolusi HD 1280 x 720 piksel. Bentangan dimensinya sangat besar, yakni 191,84 x 99,7 x 8,95 mm dengan bobot seberat 250gram, sehingga membuat ponsel ini sangat sulit untuk di genggam, namun memiliki bezel yang tipis.

Di sisi kameranya, pabrikan yang berbasis di Korea Selatan ini menyematkan kamera utama beresolusi 8MP lengkap dengan autofocus dan LED Flash serta tidak lupa dengan kamera depan beresolusi 2MP. Sokongan daya baterai yang terbenam berdaya 3200mAh.

Namun kabarnya Galaxy Tab Q ini masih menggunakan Android 4.3 Jelly Bean sebagai sistem operasinya, kemungkinan besar akan mendapatkan upgrade tentunya. Di sektor performa, tersedia CPU quad-core ARM Cortex-A7 berekcepatan 1,2GHz yang ditukangi oleh chipset Snapdragon 400 milik Qualcomm. Kinerja nya ditunjang lagi dengan RAM 1GB dan GPU Adreno 305.

Dilengkapi pula dengan memori internal 16GB serta slot microSD plus dukungan konektivitas yang lengkap, seperti WiFi, Bluetooth, GPS/GLONASS, 4G LTE, NFC, dan 3G HSPA. Namun banderol harganya belum diketahui.

Penasaran dengan Samsung Galaxy Tab Q ini? kita tunggu saja kehadirannya dan update terus informasinya di technolifes.com.

Samsung Galaxy Tab Q SM-T2558, HP Berlayar Jumbo 7 Inci | El | 4.5