Spesifikasi Evercoss A5P, Android KitKat Harga 400 Ribuan
Spesifikasi Evercoss A5P, Android KitKat Harga 400 Ribuan – Smartphone Android tampaknya masih menjadi primadona di pasar Indonesia, bahkan saat ini telah banyak vendor smartphone yang memproduksi perangkat Android murah untuk membidik segmen kelas bawah. Salah satu vendor lokal yang memproduksi Android murah itu ialah Evercoss yang baru saja meluncurkan Evercoss A5P dengan harga Rp 400 ribuan.
Desain dari smartphone Evercoss A5P ini seperti kebanyakan perangkat Android murah lainnya, dimana smartphone ini dibalut oleh casing berbahan plastik dengan warna-warna yang dapat dipilih sesuai selera seperti warna hitam, putih, merah,biru, kuning dan juga hijau. Spesifikasi Evercoss A5P dibagian display diperkuat oleh fitur layar sentuh seluas 3,5 inci berteknologi TFT kapasitif yang mampu menghasilkan resolusi HVGA atau 320×480 piksel dengan tingkat kerapatan layar mencapai ~165 ppi (piksel per inci).
Performa dari Evercoss A5P ini mirip dengan pendahulunya yakni Evercoss A5Z, tenaga yang dihasilkannya berasal dari chipset MediaTek MT6572 dengan prosesor dual-core ARM Cortex-A7 berkecepatan 1GHz. Kinerjanya disandingkan dengan performa memori RAM berukuran 256MB serta GPU atau pengolah grafis dari Mali-400. Sedangkan sistem operasi dari smartphone ini merupakan salah satu dari kelebihannya, karena Evercoss A5P ini telah menggunakan OS Android v4.4 KitKat terbaru.
Selain itu, smartphone Evercoss A5P ini juga dilengkapi dengan media penyimpanan yang terletak pada memori internal berukuran 512MB yang masih didukung dengan kehadiran slot microSD untuk mengekspansi memori eksternalnya hingga 32GB, sehingga penggunanya tidak perlu khawatir akan overload dalam menampung banyak foto atau video yang ada. Sedangkan untuk menunjang kinerjanya, smartphone ini juga telah disokong oleh sebuah baterai berkapasitas 1200mAh.
Dan untuk fitur kameranya, Evercoss A5P ini hanya mengandalkan resolusi kamera utama sebesar 2 megapiksel yang dilengkapi dengan fitur LED flash serta resolusi kamera depannya sebesar 1,3 megapiksel yang dapat digunakan untuk keperluan video call dan juga foto selfie. Smartphone dual SIM ini telah didukung oleh fitur WiFi, GPS, dan juga perangkat Bluetooth. Namun sayangnya, Evercoss A5P ini tidak dilengkapi dengan dukungan jaringan 3G HSPA. technolifes.com