LG Ice Cream Smart, Spesifikasi Android Lipat Harga 3,4 Jutaan
LG Ice Cream Smart, Spesifikasi Android Lipat Harga 3,4 Jutaan – LG yang merupakan salah satu perusahaan elektronik yang bermarkas di Korea Selatan telah memperkenalkan smartphone berbasis Android terbarunya dengan desain bodi lipat melalui seri LG Ice Cream Smart. Smartphone tersebut telah melenggang ke pasar gadget Korea Selatan dengan harga LG Ice Cream Smart sebesar $277 atau setara dengan Rp 3,4 jutaan.
Jika di lihat dari harga yang dibanderol oleh LG, smartphone ini akan membidik segmen pasar di kelas menengah. Dan sayangnya, smartphone LG Ice Cream Smart ini hanya tersedia di pasar Korea Selatan saja. Simak ulasan dari technolifes berikut ini mengenai spesifikasi lengkap yang diusung oleh smartphone lipat tersebut.
Spesifikasi display dari smartphone LG Ice Cream Smart ini hanya mengandalkan bentangan layar sentuh seluas 3,5 inci yang mampu menghasilkan sebuah resolusi gambar HVGA atau sebesar 320 x 480 piksel dengan tingkat kerapatan gambar mencapai ~165 ppi (pixel per inch).
Performa dari LG Ice Cream Smart ini mengandalkan tenaga dari sebuah chipset besutan Qualcomm Snapdragon 400 yang menggandeng prosesor quad core ARM Cortex A7 dengan kecepatan proses hingga 1,2GHz. Prosesor tersebut juga disajikan bersama memori RAM berukuran 1GB serta pengolah grafis atau GPU dari Adreno 305 yang dioptimalkan oleh sistem operasi OS Android v4.4 KitKat dengan sentuhan interface LG Optimus UI.
Selain itu, LG Ice Cream Smart ini juga dibekali dengan media penyimpanan yang terletak pada memori internal sebesar 8GB yang masih didukung oleh kehadiran slot microSD untuk memperluas ruang penyimpanannya. Tak hanya situ saja, smartphone ini juga disokong oleh sebuah baterai berdaya 1700mAh untuk menunjang kinerjanya sehari-hari.
Sedangkan untuk fitur kameranya, LG Ice Cream Smart ini dilengkapi dengan kamera beresolusi 8 megapiksel yang terletak dibagian belakang dengan dukungan fitur autofokus dan juga diperkuat oleh sebuah kamera yang terletak dibagian depan dengan lensa berkekuatan 0,3 megapiksel. Fitur konektivitas dari smartphone ini juga cukup lengkap, dimana terdapat dukungan 4G LTE dan 3G HSPA, fitur WiFi, perangkat Bluetooth, dan juga DMB-TV. technolifes.com