Vivo X5Max +, Spesifikasi dan Harga Smartphone 4G Octa Core
Vivo X5Max +, Spesifikasi dan Harga Smartphone 4G Octa Core – Vivo X5Max merupakan smartphone tertipis yang diproduksi oleh vendor Vivo saat ini dengan ketipisan 4.75mm yang telah dirilis pada bulan Desember tahun lalu. Kabarnya Vivo tengah mempersiapkan varian harga murah dari smartphone tersebut dengan nama Vivo X5Max +. Spesifikasi dari smartphone ini telah memasuki situs TENAA beberapa waktu yang lalu.
Pada situs tersebut memperlihatkan desain dari smartphone terbaru dari Vivo yang tampak berbeda dari pendahulunya. Karena Vivo X5Max + ini sedikit lebih tebal dan juga berat, yakni setebal 5.1mm dengan bobot seberat 153 gram. Seperti apakah spesifikasi lengkap dan juga kekurangan dan kelebihan dari smartphone ini? Simak ulasannya hanya di technolifes.com
SpesifikasiĀ Vivo X5Max + yang pertama akan kita bahas adalah sisi display dari smartphone ini. Dimana smartphone ini hadir dengan bentangan layar sentuh seluas 5.5 inchi yang mampu menghasilkan sebuah resolusi gambar sebesar 1080p. Spesifikasi dari layar tersebut mirip dengan pendahulunya beitupun dengan spesifikasi lainnya.
Kinerja dari dapur pacunya akan ditenagai oleh prosesor octa-core dengan chipset dari MediaTek MT6752. Vivo X5Max + ini juga dibekali dengan performa memori RAM berukuran 2 Gb yang dipadukan dengan sistem operasi OS FunTouch OS 2.0 berbasis Android versi 4.4.4. KitKat dalam menjalankan semua aplikasi yang ada pada smartphone ini.
Smartphone Vivo X5Max + ini juga telah disematkan dengan dua buah kamera yang dapat memanjakan hobi fotografi penggunanya. Dimana kamera utama dari smartphone ini telah mengandalkan lensa beresolusi 13 megapiksel, sedangkan untuk kamera skunder atau kamera depannya diperkuat oleh lensa berukuran 5 megapiksel yang dapat dimanfaatkan dalam melakukan foto selfie.
Untuk menyimpan berbagai macam data file pada smartphone ini, Vivo X5Max + telah dibekali dengan kapasitas memori internal sebesar 16 GB yang masih dapat diperluas hingga berukuran 128 Gb menggunakan bantuan slot MicroSD yang telah tersedia. Sedangkan utnuk urusan dayanya, smartphone ini mengandalkan sokongan baterai berkapasitas 2000mAh.
Vivo X5Max + ini juga telah didukung oleh akses data di jaringan 3G dan juga 4G LTE yang dapat memberikan akses internet super cepat. Tidak hanya itu saja, kabarnya smartphone ini juga akan dilengkapi dengan sebuah sistem Hi-Fi Vivo (upgrade versi 2.0).
Harga Vivo X5Max+ sendiri di negara Tiongkok akan dijual seharga Yuan 2.999,- atau jika kita rupiahkan kurang lebih mencapai angka Rp. 6,2 jutaan. Namun sayangnya, belum ada informasi kapan smartphone ini akan dijual ke pasar global termasuk Indonesia. Demikian ulasan mengenai harga dan spesifikasi Vivo X5Max+ ini, semoga bermanfaat.