Lenovo A6800, Spesifikasi Smartphone Flagship Mirip Vivo X

Lenovo A6800, Spesifikasi Smartphone Flagship Mirip Vivo X – Lenovo merupakan salah satu perusahaan teknologi asal Tiongkok yang sebelumnya telah memperkenalkan smartphone Lenovo S90 Sisley yang tampilannya mirip dengan iPhone 6. Kali ini vendor tersebut juga tengah mempersiapkan smartphone flagship dengan nama Lenovo A6800 yang desainnya hampir sama dengan smartphone Vivo X.

Desain dari Lenovo A6800 ini terlihat mirip dengan pesaingnya, dan hadir dalam tiga varian warna yang dapat dipilih sesuai selera, yakni warna emas, silver, dan juga putih. Sedangkan untuk spesifikasi dari smartphone ini telah telah menampakan diri di situs TENAA. Seperti apakah kekurangan dan kelebihan yang diusung smartphone tersebut? Simak ulasannya berikut ini.

Menurut sumber kabar yang beredar dari Gizmochina, spesifikasi Lenovo A6800 di sektor display akan diperkuat oleh layar sentuh berukuran 5 inchi yang mampu menghasilkan resolusi gambar sebesar 1080 x 720 piksel. Resolusi yang ditawarkan oleh smartphone ini dirasa aneh untuk ukuran tampilan layar seluas 5 inchi, sehingga banyak yang menganggap ini merupakan sebuah kesalahan dari desain.

Lenovo A6800

Performa yang disuguhkan oleh smartphone Lenovo A6800 ini mengandalkan tenaga dari prosesor quad-core 64-bit MT6732 yang mempunyai kecepatan akses 1.5GHz. Kinerja dari prosesor tersebut juga dipadukan dengan memori RAM berukuran 1GB serta sistem operasi yang akan dijalankannya adalah OS Android versi 4.4 KitKat.

Tak hanya itu saja, smartphone Lenovo A6800 juga dipersenjatai dengan fitur kamera yang memiliki resolusi cukup tinggi. Dimana kamera utama dari smartphone ini diperkuat oleh lensa beresolusi 13 megapiksel yang dapat memanjakan hobi fotografi para penggunanya. Sedangkan untuk kamera depan dari smartphone ini mengandalkan lensa berukuran 5 megapiksel yang dapat dimanfaatkan untuk keperluan foto selfie dan juga video call.

Untuk menyimpan berbagai macam data file yang ada termasuk hasil bidikan kameranya, smartphone Lenovo A6800 ini telah dibekali dengan memori internal berkapasitas 8GB yang masih dapat diperluas hingga berukuran maksimal dengan bantuan memori eksternal berjenis MicroSD. Sedangkan untuk fitur konektivitasnya, smartphone ini telah mendukung jaringan 4G LTE/3G dan jaringan GSM.

Harga Lenovo A6800 sendiri masih belum dapat diketahui, namun smartphone ini dihadirkan oleh pihak Lenovo sengaja ditujukan untuk segmen kelas menengah. Lenovo juga memberikan informasi bahwa smartphone tersebut akan segera dirilis dalam beberapa minggu kedepan. technolifes.com

Lenovo A6800, Spesifikasi Smartphone Flagship Mirip Vivo X | ashuka | 4.5