Gionee Elife S7, Resmi Dirilis Di MWC 2015 Dengan Desain Tipis Dan OS Lollipop

Salah satu vendor smartphone asal China yang cukup diminati banyak pengguna smartphone internasional adalah Gionee. Vendor ini memang terkenal mampu menghadirkan produk unggulan dan berharga murah.

Bahkan kali ini Gionee memberanikan diri untuk terjun langsung meramaikan ajang tahunan MWC 2015 di Barcelona. Dalam ajang tahunan ini Gionee menghadirkan produk smartphone terbaru dengan nama Gionee Elife S7.

Smartphone Gionee Elife S7 ini memiliki ketebalan hanya 5,1mm yang tergolong sangat tipis.Sementara itu smartphone ini juga memiliki konsep dan desain frame yang cukup kokoh dan elegan. Bahan frame yang digunakan adalah aluminium yang kuat dan kokoh.

Gionee Elife S7Sementara itu produk Gionee Elife S7 ini rencananya akan mulai dijual secara resmi tepat pada bulan April 2015 yang akan datang. Banderol harganya sendiri diperkirakan sekitar Rp 5,8 jutaan. Dalam penjualannya nanti smartphone ini akan tersedia dalam tiga pilihan warna, yakni Los Angeles Black, North Pole White dan Maldives Blue.

Gionee Elife S7 sendiri memiliki layar utama seluas 5,2 inci berteknologi Super AMOLED dan ACL. Resolusi layarnya sendiri sudah Full HD dengan tingkat kerapatan layar mencapau 426 ppi. Smartphone ini juga sudah menghadirkan sistem operasi terbaru yakni Android 5.0 Lollipop dengan UI theme dark.

Gionee Elife S7 sendiri menghadirkan spesifikasi dapur pacu yang tergolong sangat gahar. Pada sektor prosesor nya sendiri mengusung octa-core ARM Cortex-A53 dengan kecepatan 1,7GHz, chipset MediaTek MT6752, RAM 2GB, dan GPU Mali-T760. Untuk kameranya sendiri memiliki kamera belakang dengan sensor sebesar 13MP dan kamera depan sebesar 8MP. Untuk kamera belakangnya sudah didukung dengan fitur autofokus dan LED Flash.

Gionee Elife S7 juga memiliki dukungan audio kelas atas yakni speaker NXP dan dukungan standar Dolby audio. Bisa dipastikan suara yang dihadirkan oleh smartphone ini sangat memuaskan dan berkelas. Sementara pada sektor konektivitas dan jaringannya menghadirkan dukungan NFC, WiFi, Bluetooth, 3G HSPA, GPS, dan 4G LTE. Sayangnya, meski memiliki memori internal sebesar 16GB ternyata smartphone ini tidak di dukungan slot MicroSD.

Gionee Elife S7, Resmi Dirilis Di MWC 2015 Dengan Desain Tipis Dan OS Lollipop | Agus Wahyudi | 4.5