Spesifikasi No.1 S6i, Smartphone Tiruan Galaxy S6 Dengan Harga Kelas Entry-Level
Samsung Galaxy S6 yang memiliki pesona sangat menawan ini memang sudah menjadi incaran banyak pengguna smartphone di seluruh dunia. Kualitas produk dan spesifikasi yang diusung memang sangat menawan dan mampu memikat siapa saja. Tentu saja minat pasar yang besar untuk memiliki smartphone Samsung Galaxy S6 ini dimanfaatkan oleh beberapa vendor lokal asal China.
Salah satunya adalah sebuah produk lokal asal China bernama No.1 S6i. Smartphone ini hadir dengan fitur dan tampilan yang sama persis dengan produk Samsung Galaxy S6. Desain dan tampilan smartphone ini benar-benar hadir dengan bentuk yang sekilas tampak sangat sama persis dengan Galaxy S6 aslinya.
Antarmuka TouchWiz UI yang dihadirkan di smartphone No.1 S6i ini semakin membuat smartphone ini tampak persis. Banderol harga sekitar Rp 1,5 jutaan tentu membuat smartphone ini memang menjadi pengkloning tampilan saja dan tidak pada spesifikasi yang diusung. Smartphone ini juga dikabarkan hanya akan dipasarkan di negara China saja.
Benar saja, spesifikasi yang diusung No.1 S6i ini hanya standar atau sekelas produk entry-level pada umumnya. Seperti pada prosesor menghadirkan ARM Cortex-A7 quad-core berkecepatan 1,3GHz, RAM 1GB, GPU Mali-400MP2, dan chipset MediaTek MT6582. Spesifikasi ini benar-benar berbanding sangat jauh jika dibandingkan dengan spesifikasi asli Galaxy S6.
Layarnya juga menghadirkan ukuran hanya 5 inci saja beresolusi HD 720p. Untuk teknologi layarnya mengusung panel IPS dengan kerapatan layar sekitar 294 ppi. Sistem operasinya juga tergolong update karena sudah menggunakan OS Android 5.0 Lollipop.
Untuk kebutuhan kamera, smartphone No.1 S6i ini membawa kamera belakang beresolusi tinggi yakni 16MP dengan fitur LED Flash dan autofokus. Namun sayangnya, kamera yang disebut memiliki resolusi 16MP ini adalah hasil interpolasi karena sensor aslinya adalah 8 megapiksel saja. Untuk kamera depan memiliki resolusi sebesar 5MP.
Untuk kapasitas baterainya sudah cukup besar, yakni memiliki kapasitas sekitar 2800 mAh. Kapasitas memori internalnya sekitar 16GB dan masih di dukung dengan slot MicroSD. Dukungan jaringan dan konektivitas sudah menghadirkan Bluetooth, WiFi, 3G HSPA, GPS, dan port microUSB.