Harga Spesifikasi Mito A77 Fantasy Selfie, Harga 1 Jutaan

TechnoLifes.com – Mito A77 Fantasy Selfie adalah smartphone terbaru dari Mito mobile, smartphone ini mengandalkan keuggulan di sisi kameranya, dimana kameranya dapat diputar layaknya pada Oppo N1, resolusi kamera yang dimilikinya adalah 8MP. Selain itu, apa saja spesifikasi yang ditawarkannya? simak ulasan berikut.

Mito memang cukup cerdik dalam memanjakan konsumen smartphone di tanah air, selain selalu hadir dengan produk murah nya, Mito juga selalu hadir dengan inovasi terbarunya. Kini mereka menghadirkan Mito A77 Fantasy Selfie dengan kamera putar 8MP lengkap dengan LED Flash, sehingga tidak perlu adanya kamera depan, untuk foto selfie pun akan semakin menyenangkan, karena resolusinya terbilang besar, mengingat, tren selfie saat ini sangat sedang marak di kalangan para remaja.

Mito A77 Fantasy Selfie

Mito A77 Fantasy Selfie

Di sisi layarnya, Mito A77 Fantasy Selfie hadir dengan layar sentuh 4,5 inci yang mengusung resolusi FWVGA alias 854 x 480 piksel yang diduetkan dengan teknologi layar IPS (in-plane-switching). Namun sistem operasi yang digunakannya masih Android 4.2 Jelly Bean, tidak diketahui juga apakah Mito A77 Fantasy Selfie ini bakal menerima update Android 4.4 KitKat atau tidak, seperti Mito Fantasy Power.

Di sektor dapur pacunya, Mito A77 Fantasy Selfie di persenjatai dengan prosesor dual-core berkecepatan 1,3GHz yang menggandeng chipset MediaTek 6572. Kinerja performa kian cepat lagi berkat hadirnya RAM bermuatan 1GB dan GPU dari Mali-400.

Mito juga sudah membekali Fantasy Selfie ini dengan kapasitas memori penyimpanan sebesar 4GB yang masih bisa diperluas lagi hingga 32GB dengan microSD. Tidak hanya itu, berbagai dukungan konektivitas pun turut melengkapi, seperti Dual SIM GSM, Bluetooth, GPS, 3G HSPA, WiFi, dan port micro USB. Sebagai sumber daya, Mito Fantasy Selife ini sudah di benamkan baterai berdaya 1500mAh.

KELEBIHAN :

  • Harga murah
  • Performa cukup baik
  • Jepretan hasil kamera bagus
  • Kamera bisa diputar
  • Konektivitas lengkap

KEKURANGAN :

  • Daya baterai kecil

Harga Terbaru Mito A77 Fantasy Selfie : Rp.1.125.000,-

Spesifikasi Lengkap :

  • Layar 4,5 inci FWVGA 854 x 480 piksel, IPS
  • Chispet : MediaTek 6572
  • CPU : dual-core 1.3GHz
  • RAM : 1GB
  • GPU : Mali-450
  • OS : Android 4.2 Jelly Bean
  • Konektivitas : Dual SIM GSM, Bluetooth, GPS, 3G HSPA, WiFi, dan port micro USB
  • Kamera : 8MP, LED Flash
  • Storage : 4GB
  • microSD up to 32GB
  • Baterai : 1500mAh
Harga Spesifikasi Mito A77 Fantasy Selfie, Harga 1 Jutaan | El | 4.5