Spesifikasi Lenovo A2010, Akan Segera Dirilis Di Negara India Seharga Sejutaan Dengan Jaringan 4G LTE

Spesifikasi Lenovo A2010, Akan Segera Dirilis Di Negara India Seharga Sejutaan Dengan Jaringan 4G LTE – Lenovo kali ini menawarkan kemampuan terbaiknya kembali dalam meracik produk smartphone murah berkemampuan cukup tinggi. Smartphone terbaru yang berhasil di hadirkan adalah smartphone Lenovo A2010. Smartphone ini dikabarkan masih akan dirilis pada bulan September 2015 mendatang di negara India.

Spesifikasi smartphone ini sudah menawarkan kinerja pada sektor layar dengan membawa ukuran seluas 4,5 inci dan beresolusi FWVGA 854 x 480 piksel berteknologi panel IPS (In-Plane Switching). Layar ini memiliki tingkat kerapatan layar sebesar 218 ppi yang tergolong cukup baik. Sementara untuk sistem operasi smartphone ini menggunakan Android 5.1 Lollipop terbaru yang didukung antarmuka khas Lenovo, yakni Vibe UI.

Spesifikasi dapur pacu smartphone ini menghadirkan chipset MediaTek MT6735M, prosesor quad-core ARM Cortex-A53 64-bit berkecepatan 1GHz, GPU tipe Mali-T720MP, dan kapasitas RAM sebesar 1GB. Kinerja ini tergolong mantab untuk ukuran smartphone kelas entry-level. Sementara untuk kapasitas baterai smartphone ini membawa ukuran sebesar 2000mAh yang tergolong cukup besar.
Lenovo A2010Kamera belakang smartphone ini membawa resolusi sebesar 5MP dengan fitur autofokus dan LED Flash. Sementara untuk kamera depan menggunakan resolusi sebesar 2MP yang cukup untuk kebutuhan selfie dan video call harian anda.

Jaringan dan konektivitas smartphone ini sudah membawa beberapa dukungan seperti dukungan dual SIM, 4G LTE, 3G HSPA, WiFi, Bluetooth, dan GPS. Memori internal smartphone ini juga tergolong standar dengan membawa kapasitas sebesar 8GB dengan fitur tambahan yakni slot MicroSD sebagai memori eksternal dengan kemampuan maksimal menyimpan data hingga 32GB.

Harga dari smartphone Lenovo A2010 ini sekitar Rp 1 jutaan saja dengan dukungan 4G LTE maka sudah tergolong harga yang murah dan menarik untuk dimiliki. Smartphone dengna harga sejutaan dan kemampuan 4G LTE memang baru dimiliki oleh Android One besutan Google dan Panasonic ZAP. Tanggal 3 September mendatang tepat di negara India smartphone ini akan mulai di jual secara umum. Untuk penjualan akan dilakukan di toko online Flipkart yang memang sudah menjadi salah satu toko online terpercaya dan terbesar di negara India.

Spesifikasi Lenovo A2010, Akan Segera Dirilis Di Negara India Seharga Sejutaan Dengan Jaringan 4G LTE | Agus Wahyudi | 4.5