Spesifikasi Lenovo ZUK Z1, Muncul Di Situs TENAA Mengusung Layar 5,5 Inci
Spesifikasi Lenovo ZUK Z1, Muncul Di Situs TENAA Mengusung Layar 5,5 Inci – Salah satu produk yang dikabarkan akan segera dirilis besutan Lenovo akhirnya muncul di situs TENAA China. Smartphone dengan nama Lenovo ZUK Z1 ini tampil dengan desain yang cukup menarik dan ukuran layar besar. Dalam foto di situs TENAA terlihat smartphone ini menggunakan casing dengan warna putih.
Desainnya sendiri memang terasa sedikit berbeda jika dibandingkan dengan desain-desain smartphone Lenovo yang lain. Dukungan layar smartphone Lenovo ZUK Z1 ini mengusung resolusi sudah Full HD 1080p dan luas layar sekitar 5,5 inci. Layar ini juga mengusun teknologi panel IPS (In-Plane Switching) dengan kerapatan layar mencapai 401 ppi.
Dukungan sektor dapur pacunya juga tidak kalah gahar dengan produk-produk saat ini. Smartphone Lenovo ZUK Z1 ini menghadirkan kinerja gahar dari kapasitas RAM 3GB, GPU Adreno 430, prosesor octa-core yang terdiri quad-core ARM Cortex-A53 dengan kecepatan 1,5GHz dan quad-core ARM Cortex-A57 dengan kecepatan 2GHz, dan chipset Qualcomm Snapdragon 810 yang memiliki kinerja tinggi.
Secara keseluruhan kinerja spesifikasi ini sudah sangat tinggi dan siap melibas berbagai kinerja komputasi kelas berat sekalipun. Smartphone ini juga sudah dibekali dengan kapasitas memori internal dua varian, yakni 16GB atau 32GB. Kapasitas baterai yang ditawarkan juga tidak kalah menarik, smartphone Lenovo ZUK Z1 ini ternyata sudah menggunakan baterai berkapasitas 4000mAh yang tergolong ukuran jumbo.
Salah satu keunggulan lain dari smartphone ini adalah dukungan fitur keamanan tingkat tinggi yakni sensor sidik jari yang disebut dengan U-Touch. Kamera belakangnya juga sudah mengusung resolusi sebesar 13MP dengan fitur lengkap seperti dual-tone LED Flash dan autofokus. Sementara untuk kamera depan smartphone ini menawarkan resolusi sebesar 5MP untuk selfie.
Kinerja kameranya sudah cukup mantab untuk sekedar memenuhi kebutuhan fotografi standar anda. Sementara untuk banderol harga, smartphone ini akan dijual dengan harga sekitar Rp 4 jutaan atau $300. Harga ini tentu saja sangat kompetitif untuk kategori produk kelas menengah. Saingan ketat smartphone ini tentu saja adalah OnePlus 2 yang juga akan segera dirilis dalam waktu dekat.