Spesifikasi LG G4c, Harga Smartphone Android Lollipop

Spesifikasi LG G4c, Harga Smartphone Android Lollipop – Beberapa waktu yang lalu telah beredar foto dari penampilan serta spesifikasi smartphone LG G4c. Smartphone tersebut merupakan versi mini dari seri LG G4 yang telah diperkenalkan sebelumnya. Menurut kabar yang telah beredar, smartphone ini akan dipasarkan pada bulan Juni 2015 mendatang dengan spesifikasi yang jauh di bawah seri LG G4.

Harga LG G4c kabarnya diperkirakan sebesar $318 atau sekitar Rp 4,1 jutaan. Smartphone LG G4c sendiri memiliki desain dan juga spesifikasi yang mirip dengan smartphone LG lainnya, yakni seri Magna yang baru-baru ini diluncurkan. Meskipun spesifikasinya mirip, LG Magna menawarkan harga yang lebih murah dari LG G4c, yakni Rp 3,3 jutaan. Untuk mengetahui lebih jelas mengenai spesifikasi LG G4c ini, simak ulasannya hanya di technolifes.com

Harga LG G4c

Spesifikasi LG G4c ini dapat dikatakan untuk kelas menengah yang dapat bersaing dengan beberapa smartphone lainnya, dimana display dari smartphone ini berteknologi panel IPS (In-Plane Switching) dengan ukuran 5 inci yang mampu menghasilkan kualitas resolusi gambar HD yang setara dengan 1280 x 720 piksel dengan tingkat kerapatan gambar hingga ~294 ppi (pixel per inch).

Smartphone yang mengusung dimensi 139.7 x 69.9 x 10.2 mm ini hanya ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 410 dengan prosesor quad-core 64-bit ARM Cortex-A53 berkecepatan 1,2GHz. Performa smartphone ini juga didukung oleh memori RAM berukuran 1GB serta pengolah grafis atau GPU Adreno 306 dengan sistem operasi OS Android v5.0 Lollipop yang menawarkan interface LG UX 4.0. Kinerja smartphone LG G4c ini dapat dikatakan masih standar dan jauh dibawah LG G4.

Spesifikasi LG G4c

Selain itu, smartphone ini juga dibekali dengan memori internal sebesar 8GB yang masih dapat diperluas menggunakan slot microSD hingga berukuran 32GB. Untuk fitur kamera dari smartphone LG G4c telah terdapat lensa berkekuatan 8MP yang lengkap dengan autofokus dan juga LED flash pada bagian belakangnya. Sedangkan untuk kamera depannya memiliki resolusi sebesar 5MP yang dapat digunakan untuk keperluan foto selfie dan juga video call.

Sementara itu, untuk fitur konektivitas dari LG G4c ini telah dilengkapi dengan jaringan 4g LTE, 3G HSPA, WiFi, NFC, GPS, dan juga perangkat Bluetooth 4.0. Smartphone terbaru dari LG ini juga disokong oleh sebuah baterai yang sama dengan seri Magna, dimana kapasitasnya sebesar 2540mAh. Demikian ulasan mengenai spesifikasi LG G4c ini, semoga bermanfaat.

Spesifikasi LG G4c, Harga Smartphone Android Lollipop | El | 4.5