Spesifikasi Vivo X5M, Smartphone Octa Core dengan Kamera 13MP

Spesifikasi Vivo X5M, Smartphone Octa Core dengan Kamera 13MP – Setelah sukses dengan seri X5 Max, Vivo yang merupakan salah satu produsen smartphone asal Tiongkok ini kembali meluncurkan smartphone seri terbarunya yang diberi nama Vivo X5M. Smartphone tersebut telah diperkenalkan secara resmi di negara asalnya. Vivo X5M ini merupakan varian dari Vivo X5 series yang diperkenalkan bersama Vivo X5 Pro. Namun, untuk jadwal pemasarannya hingga saat ini masih belum dapat diketahui dengan pasti.

Ciri khas dari smartphone Vivo X5 series ini adalah mengusung desain yang tipis, meski tidak setipis seri X5 Max, desain body Vivo X5M ini juga menjadi salah satu andalan yang ditawarkannya. Smartphone ini dibalut oleh frame metal yang kokoh serta mengusung desain sudut curvy yang membuat nyaman ketika digenggam. Spesifikasi Vivo X5M pada sektor display mengandalkan layar sentuh seluas 5 inci dengan teknologi panel IPS (In-Plane Switching). Layar tersebut mampu menghasikan resolusi gambar HD 1280 x 720 piksel dengan tingkat kerapatan layar hingga ~294 ppi (pixel per inch).

Spesifikasi Vivo X5M

Dapur pacu dari smartphone Vivo X5M ini juga menjadi salah satu keunggulannya, dimana tenaga yang dihasilkan oleh X5M diperoleh dari prosesor octa-core 64-bit ARM Cortex-A53 dengan chipset Qualcomm Snapdragon 615. Prosesor tersebut terdiri dari dua buah prosesor quad-core berkecepatan 1GHz dan juga 1,5GHz. Kinerjanya tersebut dipadukan dengan memori RAM berukuran 2GB serta pengolah grafis atau GPU Adreno 405. Sayangnya, smartphone ini masih menawarkan sistem operasi OS Android v4.4 Kitkat dengan balutan interface FuntouchOS.

Untuk mendukung performa dari memori RAMnya, smartphone Vivo X5M ini juga dibekali dengan media penyimpanan yang terletak pada memori internal berukuran 16GB yang masih dapat diperluas dengan bantuan slot microSD untuk mengekspansi memori eksternalnya hingga berukuran maksimal 64GB. Smartphone ini juga dibekali dengan sebuah baterai berdaya 2300mAh yang dapat menunjang semua fiturnya.

Bagi para penggemar fotografi, smartphone Vivo X5M ini akan memanjakan anda. Pasalnya smarphone tersebut diperkuat oleh kamera belakang berlensa 13MP yang dilengkapi dengan fitur autofokus dan juga LED flash. Sementara untuk kamera depannya mengandalkan lensa berkekuatan 5MP yang dapat mengakomodasi keperluan foto selfie dan juga video call. Selain itu, smartphone 4G LTE ini juga dilengkapi dengan fitur konektivitas yang cukup lengkap. Diaman terdapat dukungan jarinagn 3G HSPA, fitur WiFi, GPS, perangkat Bluetooth, dan juga port microUSB.

Demikian pembahasan yang dapat kami sampaikan mengenai spesifikasi lengkap dari Vivo X5M ini, semoga bermanfaat. Dan jangan lupa terus kunjungi technolifes.com untuk mendapat kan informasi terbaru seputar gadget.

Spesifikasi Vivo X5M, Smartphone Octa Core dengan Kamera 13MP | El | 4.5