Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 2 Pro, Muncul Bocoran Casing Belakangnya Di Internet

Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 2 Pro, Muncul Bocoran Casing Belakangnya Di Internet – Xiaomi kali ini dikabarkan sedang mempersiapkan sebuah produk smartphone terbaru dengan nama Xiaomi Redmi Note 2 Pro. Smartphone ini semakin diperkuat dengan kehadiran bocoran foto casing belakang di internet saat ini. Dari bocoran foto tersebut terlihat jika casing belakangnya terbuat dari material metal yang kokoh.

Smartphone Xiaomi Redmi Note 2 Pro ini juga banyak dikabarkan akan dilepas dengan banderol harga sekitar $158 atau sekitar Rp 2,2 jutaan saja. Smartphone Xiaomi Redmi Note 2 Pro ini sudah menawarkan sensor sifik jari dan dual-tone LED flash yang tangguh. Smartphone ini juga diprediksi akan menjadi pesaing ketat dari Meizu Metal.

Sistem operasinya masih mengusung Android 5.1 Lollipop yang dibalut dengan antarmuka MIUI 7 generasi baru. Namun masih tergolong baik dikelasnya dan cukup stabil. Untuk sektor kamera, kamera belakangnya menggunakan resolusi sebesar 13MP dengan fitur sensor Samsung yang didukung phase detection autofokus dengan aperture f/2.2, serta didukung oleh LED flash. Kamera depannya mengusung resolusi 5MP dengan sensor OmniVision OV5670.
Xiaomi Redmi Note 2 Pro
Layar dari smartphone ini mengusung ukuran seluas 5,5 inci dengan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel berteknologi panel IPS (In-Plane Switching) dengan kerapatan mencapai 401 ppi. Kinerja ini tergolong standar atau biasa saja tidak ada yang istimewa. Bahkan spesifikasi ini disebut masih sama persis dengan Redmi Note 2 standar.

Jaringan dan konektivitas smartphone ini menawarkan fitur IR blaster, Bluetooth, port microUSB, WiFi, GPS, 4G LTE (Long Term Evolution), dan 3G HSPA. Kapasitas baterai smartphone ini menawarkan ukuran sebesar 3060mAh yang tidak bisa dikatakan kecil juga. Smartphone ini dilengkapi ROM 32GB dengan dukungan slot MicroSD.

Sementara untuk sektor spesifikasi dapur pacu, Xiaomi Redmi Note 2 Pro ini menawarkan prosesor octa-core ARM Cortex-A53 64-bit yang berlari dengan kecepatan 2,2GHz, RAM 2GB, GPU grafis dari PowerVR G6200, dan chipset MediaTek Helio X10. Kinerja yang ditawarkan sudah cukup tangguh dan bisa dikatakan diatas Redmi Note 2 versi standar. Sehingga untuk kinerja kelas menengah keatas di smartphone ini sudah berjalan dengan sangat baik.

Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 2 Pro, Muncul Bocoran Casing Belakangnya Di Internet | Agus Wahyudi | 4.5